Indonesian Idle

Okke Sepatumerah
GagasMedia, Jkt, 2007
Genre: Fiksi, Novel, Chiclit
Rating: *****

Diandra Adriani sudah cukup lama menjadi kutu loncat dalam urusan pekerjaan. Ia akhirnya mencoba menjalani harinya di Femme, sebuah majalah wanita terkemuka. Namun kali ini ia harus mengalami kenyataan pahit. Ia dipecat!
Kelimpungan di Jkt, untunglah Tere, sahabat barunya, menawarkan tumpangan kontrakan. Diandra terus mencari pekerjaan dan berbohong pada ibunya karena takut mengecewakan. Sempat bekerja di warnet dan mengalami pelecehan, menjadi guru gambar anak dari pacar Tere, dan melakukan perbuatan bodoh yang menyebabkan ia kehilangan persahabatannya dengan Tere.
Akankah Diandra bertahan di tengah kerasnya Jakarta atau pulang kembali ke Bandung, mengakui semuanya pada ibunya? Sungguh, menganggur itu menyakitkan!
My Comment: Ciri khas Okke, bercerita dengan lancar seperti sedang curhat sama sahabat. Keren! Masalah yang diangkat juga membumi sekali. Memberi inspirasi bagi yang sedang jobless:).

Leave a comment